Sukses

Heboh Bayi Kambing Berwajah Mirip Manusia

Seorang warga desa di Malaysia heran melihat salah satu bayi kambingnya memiliki wajah manusia.

Liputan6.com, Felda - Kelahiran bayi kambing di Desa Felda, Malaysia, membuat geger warga di sana. Sebab hewan itu memiliki rupa mirip dengan anak manusia. Mereka pun mencari tahu apa gerangan yang terjadi dengan binatang tersebut.

Tak sedikit warga yang heran bergegas mendatangi kediaman petani bernama Ibrahim Basir.

"Aku kaget sekaligus kagum karena si kambing memiliki wajah, hidung, kaki bahkan kondisi tubuh yang rentan mirip seperti bayi manusia. Tapi bulu coklat sekujur tubuhnya memang bulu kambing,” kata Basir.

Dikutip dari News.com.au pada Kamis (28/4/2016), walaupun memiliki perawakan mirip bayi manusia, kambing itu tidak memiliki tali pusat.

Pria berusia 69 tahun itu mengatakan, walaupun anak kambing mati sesaat setelah dilahirkan, banyak yang ingin memiliki bangkai binatang itu.

Basir mengaku dihubungi sejumlah pihak yang menawarkan untuk membeli bangkai hewan itu. Tapi ia memutuskan untuk menyumbangkannya kepada pihak berwenang bidang peternakan.

"Kami menyimpannya dalam kotak polistirene berisi es batu, sebelum membawanya ke dinas peternakan setempat sekitar Rabu tengah hari," katanya.

Laboratorium milik Departemen Layanan Peternakan kini tengah melakukan penyidikan tentang penyebab munculnya kemiripan terhadap manusia pada kambing itu.

Ketua komisi Pertanian dan Industri Agro, Ismail Mohamed, mengatakan bahwa penyidikan yang dilakukan juga untuk memeriksa kemungkinan adanya manusia yang menghamili induk kambing.

Wajah, hidung, kaki-kainya yang pendek dan bahkan kondisi tubuh lembutnya mirip seperti bayi manusia, tapi bulu coklat sekujur tubuhnya memang bulu kambing. (Sumber news.com.au)

"Untuk saat ini, kami belum bisa memastikan atau menyanggah apapun karena kami belum pernah menangani kasus begini sebelumnya," tutur Mohamed kepada The Star.

"Kami masih harus menunggu hasil dan temuan penyidik untuk menyimpulkan penyebabnya, dan proses itu memerlukan waktu antara 2 minggu hingga sebulan."

Keanehan pada anak kambing itu memicu tanggapan banyak orang, yang mengaitkannya dengan makhluk jadi-jadian setengah kambing dan manusia dari dunia gaib.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini