Sukses

Aksi Penembakan ala Koboi di Yerusalem, 8 Orang Terluka

Insiden itu terjadi di dekat markas kepolisian Israel. Pelaku melontarkan peluru ke arah orang-orang yang menunggu trem di dekat markas.

Liputan6.com, Yerusalem - Seorang pria tak dikenal melepaskan tembakan secara acak ke dekat markas kepolisian. Menurut pernyataan juru bicara polisi Yerusalem, 8 orang terluka akibat insiden yang terjadi pada Minggu 9 Oktober tersebut. Pria itu lantas ditembak hingga mati oleh polisi.

Menurut Army Radio, seperti dikutip Reuters, Minggu (9/10/2016), setidaknya 2 orang yang terluka dalam kondisi kritis. Mereka adalah petugas kepolisian dan seorang perempuan.

Insiden itu terjadi di dekat markas kepolisian Israel. Saat itu penembak melontarkan peluru dari mobilnya ke arah orang-orang yang tengah menanti trem yang tak jauh dari kantor polisi.

Penembak lalu kabur dengan menginjak gas mobilnya dan polisi mengejarnya dengan motor. Lantas, pelaku membalas melepaskan pelurunya bak koboi, demikian The Hazert menggambarkan suasana insiden itu.

Timah panas itu lantas mengenai polisi yang mengejar dan membalas tembakan pelaku serta seorang perempuan yang tengah mengendarai motor.

"Saat pelaku terlihat oleh polisi, ia lantas menembak ke arah mereka. Tembak-tembakan sempat terjadi antara polisi dan pelaku sebelum akhirnya pelaku tewas," kata juru bicara. Salah satu petugas terkena peluru selama aksi tembak-menembak terjadi.

Itu adalah serangan terbaru di Yerusalem sepanjang 2016. Aksi teror serupa terjadi di kota itu pada 19 September. Dua orang polisi dilaporkan terluka oleh tusukan yang terjadi di Old City.

Beberapa hari sebelum insiden penusukan itu, seorang warga Yordania ditembak mati setelah mencoba menusuk tentara perbatasan Israel di Gerbang Damaskus, Old City.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.