Sukses

Dijual: Leci Berusia 13 Abad

Setangkai buah leci berusia 13 abad dilelang melalui e-commerce.

Liputan6.com, Jakarta- Dilansir dari Southern Metropolis Daily, setangkai buah leci dilelang melalui e-commerce dan terjual dengan harga US$ 6.540 atau sekitar Rp 70 juta. Leci tersebut, yang dalam satu tangkai berisi 36 buah, berasal dari provinsi Gaozhou di Tiongkok. Namun, yang membuatnya mahal adalah karena leci ini berasal dari pohon yang telah berusia 1.300 tahun dan ditanam pada zaman Dinasti Tang (618 - 907 Sebelum Masehi).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.