Sukses

Gedung Windsor di Madrid Terbakar

Kepolisian Spanyol memblokade kawasan kebakaran sampai radius 500 meter karena terdengar beberapa kali ledakan dari dalam gedung. Api terlihat dari lantai 25 dan merambat ke lantai-lantai di bawahnya.

Liputan6.com, Madrid: Gedung Windsor, sebuah bangunan pencakar langit di Kota Madrid, Spanyol, Sabtu (12/2), ludes terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Namun, bangunan itu dikhawatirkan ambruk dalam waktu dekat. Asap tebal yang menyelimuti gedung berlantai 32 itu menyebar sampai pelosok Kota Madrid.

Kepolisian setempat memblokade kawasan kebakaran sampai radius 500 meter karena terdengar beberapa kali ledakan dari dalam gedung. Pekerja sejumlah kantor yang berdekatan dengan lokasi diliburkan hingga Rabu mendatang. Begitu juga kegiatan tiga jalur kereta bawah tanah yang melintasi kawasan tersebut. Tindakan polisi dilakukan untuk mencegah jatuhnya korban jiwa karena sebagian lantai atas Gedung Windsor runtuh.

Saksi mata mengungkapkan, api terlihat dari lantai 25 dan perlahan-lahan merambat ke lantai-lantai di bawahnya. Tujuh petugas pemadam kebakaran dilarikan ke Rumah Sakit Lapaz karena cedera. Sejumlah pejalan kaki mendapat perawatan di tempat karena terlalu banyak menghirup asap. Gedung Windsor berdiri sejak 1979 dan dikenal sebagai ikon Spanyol dan lokasi segitiga emas Madrid. Di lokasi itu, banyak berdiri perkantoran lokal dan internasional.(KEN/Yes)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.