Sukses

Jepang Memproduksi Mobil Ramah Lingkungan Generasi Baru

Orang Jepang menyebut kendaraan ini Persneling Otomatis lantaran bisa dihidupkan secara otomatis. Bensin mobil dijamin tak bakal berkurang bila kendaraan menunggu lama di lampu merah atau terjebak kemacetan.

Liputan6.com, Tokyo: Dua produsen otomotif terkemuka di Jepang, mulai memproduksi mobil ramah lingkungan secara massal. Orang Jepang menyebut kendaraan itu Persneling Otomatis seperti yang diatraksikan di Tokyo, baru-baru ini. Kendaraan ini juga hemat bahan bakar [baca: Jepang Menciptakan Mobil Cerdas].

Mobil ramah lingkungan ini dapat hidup secara otomatis. Mesin kendaraan ini pun mampu meminimalisasi bahaya gas emisi bagi lingkungan. Tidak mengakibatkan pencemaran udara, apalagi efek rumah kaca dan pemanasan global. Bisa dimaklumi karena sumber tenaga kendaraan ini bukan lewat bensin melainkan listrik. Bensin hanya dibutuhkan bila mobil melaju dengan kecepatan tinggi.

Hebatnya, baterai pengantar listrik di mobil tak perlu diisi ulang karena tenaganya senantiasa diperbarui otomatis dari energi yang dihasilkan friksi rem. Efek mobil generasi baru ini makin terasa di tengah kota besar. Bila mobil menunggu lama di lampu merah atau terjebak kemacetan lalu lintas dijamin bensin tak bakal berkurang.

Mobil ramah lingkungan memang bukan hal baru dalam dunia otomotif. Tapi baru kali ini yang diproduksi massal. Alhasil harga mobil menjadi lebih murah dan efek ramah lingkungan dapat menyebar luas dalam waktu tidak terlalu lama.(ICH/Nlg)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini