Sukses

[VIDEO] Sapi-sapi Ini Hobi Dengarkan Musik Klasik

Mereka hanya menyukai musik-musik klasik nan lembut saja seperti musik instrumental Beethoven berjudul Pastoral Symphony.

Musik tak hanya dinikmati oleh manusia saja. Sapi pun menyukai alunan musik. Sapi-sapi di Kota Leicester, Inggris dan di Dortmund, Jerman secara rutin diberikan alunan musik supaya menghasilkan susu yang lebih banyak.

Jangan heran jika menjumpai sekelompok pemain musik memainkan peralatan musiknya di depan kawanan sapi. Ini memang sengaja dilakukan agar sapi-sapi itu menghasilkan susu yang lebih banyak.

Sapi-sapi ini langsung mendekati para pemain musik, seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (6/10/2013). Seketika pemusik itu pun menglunkan melodi indah untuk para sapi.

Penelitian yang dilakukan oleh University of Leicester, Inggris, membuktikan sapi-sapi yang mendengarkan musik akan memproduksi lebih banyak susu ketimbang sapi-sapi yang tidak mendengarkan musik. Namun tidak semua aliran musik disukai sapi-sapi itu.

Mereka hanya menyukai musik-musik klasik nan lembut saja seperti musik instrumental Beethoven berjudul Pastoral Symphony atau dari Simon dan Garfunkel yang berjudul Bridge over Troubled Water.

Para peneliti mengemukakan, setiap sapi akan menghasilkan 3% susu lebih banyak ketika mereka mendengarkan musik klasik. Hal ini dikarenakan sapi akan merasa lebih senang ketika mendengarkan musik.

Hal yang sama juga ditemukan pada peternakan sapi di Dortmund, Jerman. Bahkan sapi-sapi ini disajikan pertunjukan musik klasik langsung di dalam kandang. Sapi-sapi diperah sambil mendengarkan alunan musik. Seluruh susu yang dihasilkan sapi-sapi ini dijual dengan merek Konzertmilch yang dalam bahasa Indonesia berarti susu konser. (Ndy)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini