Sukses

Raja Albert Segera Mundur, Pangeran Philippe Naik Tahta

Raja Albert II dari Belgia berniat turun tahta dan memberi jalan bagi penerusnya Putra Mahkota Pangeran Philippe.

Raja Albert II dari Belgia menyatakan akan mundur dari tahta untuk memberi jalan bagi penerusnya, Putra Mahkota Pangeran Philippe. Dalam pernyataan resmi terakhirnya, Sabtu 20 Juli 2013, raja berusia 79 tahun itu mendesak warga Belgia memberi dukungan pada sang putra yang kini berusia 53 tahun.

"Mohon berikan calon Raja Philippe dan calon Ratu Mathilde partisipasi aktif serta dukungan Anda. Pasangan ini akan jadi pimpinan kerajaan yang hebat untuk negeri kita dan mereka mendapat restu saya sepenuhnya," kata sang raja yang berencana mundur tepat pada peringatan hari kemerdekaan Belgia setelah hampir 20 tahun bertahta seperti dikutip BBC.

Ia menekankan harapannya agar Belgia -yang terbelah antara warga yang bicara dalam bahasa Belgia di utara dan Prancis di selatan- tetap bersatu. Dia juga menegaskan sudah tak bugar lagi menjalankan tugas penuh selaku pimpinan kerajaan.

Sementara Pangeran Philippe, yang pernah bersekolah di Oxford dan Stanford, akan diangkat menjadi raja ke-7 Belgia. Sang pangeran juga punya latar belakang sebagai pilot tempur terlatih.

Dalam konstitusi Belgia, seorang raja hanya mewakili posisi-posisi seremonial. Salah satu tugasnya adalah mendamaikan sengketa konstitusi.

Raja Albert, misalnya, menggunakan wewenang untuk menengahi pertikaian politik dalam pembentukan pemerintahan akibat buntunya perundingan di parlemen antara 2010-2011. Saat itu Belgia berjalan selama 541 hari tanpa pemerintahan karena pemilu gagal menentukan siapa pemenangnya.

Sementara ketegangan antara kubu pemakai bahasa Belgia dan Prancis juga tinggi di mana sejumlah isu antara dua kubu telah menjatuhkan pemerintahan dan menjadi sumber kericuhan politik. (Ado)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini