Sukses

Jubah Pelantikan Paus Fransiskus I Dari Sutra dan Wol

Jubah yang akan dikenakan Paus Fransiskus I pada acara pelantikan nanti dikabarkan telah rampung dikerjakan oleh penjahit langganan Vatican.

Jubah yang akan dikenakan Paus Fransiskus I pada acara pelantikan nanti dikabarkan telah rampung dikerjakan oleh penjahit langganan Vatican. Jubah itu dikabarkan berbahan sutra dan wol.

Informasi yang dihimpun Liputan 6 SCTV, Sabtu (16/3/2013), penjahit dari keluarga Gammareli itu kali ini harus bergegas menyelesaikan jubah tersebut tak seperti biasanya. Sebab mereka hanya memiliki waktu sekitar 2 pekan untuk menyelesaikan pesanan tersebut.

Sejumlah penjahit dari rumah jahit Ditta Annibale Gammarelli yang terletak di salah satu sudut Kota Roma Italia pun sibuk, mereka bahu-membahu mengerjakan pesanan istimewa dari Vatikan untuk membuat jubah Paus baru itu.

Bahan sutra dan wol murni disebut-sebut sebagai material jubah pemimpin umat Katolik dunia, yang akan dikenakan di acara pelantikan pada Selasa 19 Maret 2013. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini