Sukses

Pesawat F-16 Jatuh di Lepas Pantai Jepang

Pesawat tempur AS, F-16 jatuh di lepas pantai utara Jepang Samudra Pasifik. Sejumlah usaha tengah dilakukan untuk menyelamatkan pilot.

Liputan6.com, Tokyo: Sebuah pesawat tempur Amerika Serikat F-16 jatuh di lepas pantai utara Jepang Samudra Pasifik, Ahad (22/7). Sejumlah usaha tengah dilakukan untuk menyelamatkan pilot. Demikian dikatakan seorang juru bicara Pangkalan Udara Misawa.

Jet nahas itu lepas landas dari pangkalan udara AS di Amori dan jatuh sekitar pukul 11.30 waktu Jepang (09.30 WIB) sekitar 200 mil timur laut Hokkaido pulau paling utara Jepang.

"Seorang, pilot berada di pesawat tersebut. Usaha-usaha sedang dilakukan untuk menolong pilot itu," katanya. "Pesawat sedang dalam perjalanan ke Amerika Utara. Penyebab kecelakaan itu tidak diketahui." F-16 dibuat perusahaan Lockheed Martin Corp.(Reuters/JUM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.