Sukses

Mengurangi Pegal Punggung dengan Pilates

Pusat kebugaran Inggris tengah gencar mempromosikan senam pilates. Senam yang mengutamakan kelenturan tubuh dan penguatan otot ini bisa mengurangi pegal punggung dan menghindari cedera.

Liputan6.com, London: Pusat-pusat kebugaran dan sanggar senam di London, Inggris, tengah mempopulerkan olah tubuh mutakhir yang disebut senam pilates. Senam yang mengutamakan kelenturan tubuh dan penguatan otot ini menggunakan gerakan sederhana. Tapi, mampu meningkatkan daya tahan dan kelenturan otot.

Senam pilates antara lain bermanfaat mengurangi pegal pada punggung, menjaga stamina tubuh, dan menghindarkan cedera. Tentu saja, semua keuntungan itu baru dapat dinikmati jika dilakukan secara teratur dan benar. Senam ini dilakukan sambil berbaring terlentang. Anggota tubuh terutama lengan dan kaki digerakkan dalam hitungan teratur. Yang terpenting dalam olah tubuh ini adalah bagian punggung hingga kepala harus dijaga agar tetap lurus menempel pada alas kasur atau tikar.

Senam gaya baru ini pertama kali populer di benua Amerika Serikat dan kini merambah ke Eropa. Saat ini, sejumlah pusat kebugaran dan sanggar senam di Inggris menyediakan kelas khusus senam pilates dengan biaya per sesi berkisar antara 22 dan 42 pound atau sekitar Rp 290 ribu hingga Rp 550 ribu per kepala. Bahkan, sebuah sanggar senam di ibu kota London menerima peserta hingga 1.500 orang tahun ini.(TNA/Nlg)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.