Sukses

Perjalanan Mengasyikkan di Yordania

Mengawali perjalanan ziarah ke tanah suci di Israel selama 11 hari, reporter SCTV Jeremy Teti dan Frets Ferdinand meliput berbagai obyek menarik mulai dari bandara hingga jalur darat padang gurun di kawasan Yordania hingga wisata kulinernya.

Liputan6.com, Yordania: Menjalani perjalanan ziarah ke di Israel selama 11 hari, reporter Jeremy Teti dan Frets Ferdinand sempat meliput berbagai objek menarik, termasuk di Yordania.

Itu semua dimulai dengan menempuh perjalanan panjang dengan pesawat dari Jakarta ke Aman, Yordania, yang memakan waktu 17 jam lebih dengan transit dua kali, di Kuala Lumpur selama satu jam dan di Kuwait transit selama empat jam. Perjalanan pun berakhir saat tiba di Bandara Quin Alia di Kota Aman.

Dari bandara, rombongan menuju ke pusat kota Aman yang berjarak sekitar 30 menit. Di sepanjang jalan kami disuguhkan panorama yang gersang, hanya sedikit tanaman korma dan pohon zaitun dengan terik matahari yang menyengat. Kami menyempatkan diri mengunjungi satu situs agama di Gunung Nebo dengan pemandangan ke Sungai Yordan, Laut Mati, dan Tanah Perjanjian.

Selain itu, rombongan juga sempat ke obyek wisata international di Petra yang menurut Badan PBB bidang Pendidikan, Ilmu dan Budaya UNESCO menjadi tujuh keajaiban dunia. Tempat itu merupakan lokasi pemakaman raja raja Romawi kuno yang dibangun lebih dari 2000 tahun lalu.

Setelah puas berjalan-jalan di Petra, kami sempat makan siang di salah satu rest area di pinggir jalan Kings Road di restoran Al Sultani yang juga menjual produk-produk khas Yordania. Setelah memilih makanan pembuka, tentunya yang menjadi masalah yaitu air minum  karena harganya mahal sehingga satu liter dijatah hanya untuk tiga sampai empat orang.

Setelah makan siang, rombongan pun melanjutkan perjalanan ke Israel melalui darat yang diperkirakan memakan waktu selama tujuh jam.(ADI/YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.