Sukses

Giliran Badai Nesat Menerjang Filipina, 31 Tewas

Badai Nesat kini menerjang Filipina. Akibatnya, 31 orangtewas, serta puluhan ribu orang terpaksa dievakuasi.

Liputan6.com, Manila: Setelah diterjang badai Tropis Haitang yang menghantam kawasan Provinsi Vietnam tengah [baca: Badai Haitang Terjang Vietnam Tengah], kini giliran badai Nesat yang meluluhlantakan wilayah tersebut, Rabu (28/9). Akibatnya, sedikitnya 31 orang dilaporkan tewas. Selain itu, 60 ribu keluarga kehilangan tempat tinggal.

Efek badai sangat dahsyat. Dampak badai mengakibatkan tanah longsor, kecelakaan lalu lintas, dan pohon tumbang yang merupakan penyebab utama kematian. Sementara di Ibu Kota Filipina, Manila, badai Nesat membawa hujan lebat yang memenuhi jalan-jalan hingga sepinggang orang dewasa.

Badan Ramalan cuaca Filipina melaporkan, warga kini bisa sedikit bernapas lega karena Nesat telah meninggalkan Filipina. Badai tersebut bergerak menuju
selatan Cina.(Xinhua/AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.