Sukses

Lagi, Tiga Bom Hantam Zona Hijau

Tiga bom sekaligus menghantam Zona Hijau di Baghdad, Irak. Akibatnya, beberapa bangunan dikabarkan rusak.

Liputan6.com, Baghdad: Tiga bom sekaligus menghantam Zona Hijau di Baghdad, Irak, Selasa (12/7) sore. Serangkaian ledakan tersebut terjadi di zona pemerintahan, rumah-rumah milik pejabat Irak dan kedutaan AS. Ledakan itu menyebabkan kepulan asap tebal, serta beberapa bangunan dikabarkan rusak. Beruntung, hantaman bom itu tidak mengakibatkan korban jiwa. 
 
Serangan ini terjadi sehari setelah Menteri Pertahanan AS Leon Panetta bertemu dengan komandan militer AS di Irak. Kedua pejabat militer Negara Adi Daya itu juga mengadakan pembicaraan dengan para pejabat Irak mengenai nasib tentara AS setelah batas waktu penarikan pada akhir 2011.
 
Zona Hijau yang dijaga ketat oleh pasukan keamanan justru sering menjadi sasaran mortir gerilyawan dan serangan roket. Zona hijau kira-kira 10 kilometer persegi yang terletak di tepi barat Sungai Tigris.(Xinhua/ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini