Sukses

Tak Keburu ke Ruang Bersalin, Wanita Melahirkan di Lift

Berikut ini rekaman dramatis saat si ibu melahirkan di dalam lift sebuah rumah sakit di China.

Liputan6.com, Wushan - Gara-gara tak keburu menuju ruang persalinan di sebuah rumah sakit, seorang wanita melahirkan di dalam lift.

Adegan dramatis itu terekam kamera CCTV sebuah lift di Wenshang County People's Hospital China. Seperti dimuat Daily Mail yang dikutip Kamis (28/9/2017), insiden itu bermula saat lift bergerak menuju ruang persalinan dengan dua orang di dalamnya.

Li Fengling, yang bekerja sebagai operator lift di rumah sakit yang terletak di Provinsi Shandong China Timur, mengatakan ibu hamil itu terlihat sangat kesakitan saat memasuki lift. Tak lama kemudian, seperti terekam dalam CCTV, wanita itu tiba-tiba jatuh ke sudut dan melahirkan di sana.

Li pun dengan sigap menghentikan lift, meminta seluruh pengguna keluar agar petugas medis dapat membantu proses melahirkan wanita itu.

Perawat bernama Lin Jun kemudian membantu ibu hamil tersebut melahirkan bayi laki-lakinya di dalam lift.

"Kepala bayinya sudah terlihat. Sudah terlambat untuk menuju ruang persalinan," ujar Lin.

Beruntung si ibu berada di tempat dan waktu yang tepat.

Sekelompok staf medis berhasil membantunya melahirkan dan membawanya ke ruang perawatan rumah sakit, sementara tali pusarnya dengan si jabang bayi masih menempel.

Bayinya lahir dengan berat badan cukup dan dalam kondisi sehat serta stabil.

Netizen di media sosial China kemudian mengomentari postingan video yang kemudian beredar. "Jika Anda akan melahirkan di dalam lift, pastikan itu ada di rumah sakit!"

Berikut ini rekaman dramatis saat si ibu melahirkan di dalam lift:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Melahirkan di Jalan

Sebelumnya, seorang wanita di China juga dilaporkan melahirkan bayinya tak di ruang bersalin. Hanya sambil berdiri di sebuah jalan di pasar.

Orang-orang yang melihatnya heran. Namun, ia lalu berjalan pulang seolah itu bukan masalah besar.

Dalam rekaman Pear Video yang dikutip dari Shanghaiist, Selasa (5/9/2017), insiden itu terjadi saat si wanita hamil usai berbelanja di sebuah kota di Yunfu, China. Air ketubannya tiba-tiba pecah dan tak lama kemudian lahirlah bayi mungil.

Alih-alih menuju ke rumah sakit, atau bahkan ke tempat terdekat di mana dia bisa melahirkan bayinya dengan nyaman, wanita bergaun putih tersebut justru berdiri di pinggir jalan. Lalu ia berupaya mengeluarkan sang jabang bayi.

Gambar video wanita melahirkan di sebuah jalanan di China. (Pear Video)

"Para pejalan kaki tercengang melihat pemandangan tersebut, beberapa di antaranya bergegas menggendong si bayi dan mengambil kursi serta kardus," demikian lapor Shanghaiist.

Seorang petugas medis akhirnya tiba di tempat kejadian untuk memeriksa bayi yang baru lahir.

Begitu dinyatakan tidak ada komplikasi dan dalam kondisi sehat, si wanita kemudian terlihat berjalan pulang dengan gaun bernoda darah. Sambil membawa sekantong belanjaan di satu tangan dan si bayi yang baru lahir di lengan sebelahnya.

Rekaman insiden wanita melahirkan di jalanan tersebut viral sejak beredar di media sosial China.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.