Sukses

Atlet Muay Thai Asal Skotlandia Tewas Saat Berlatih di Thailand

Liputan6.com, Ubon Ratchathani - Seorang atlet Muay Thai dari Falkrik, Skotlandia, Jordan Coe, tewas saat sedang berlatih untuk persiapan pertandingan di Thailand.

Saat ditemukan, Coe sedang menggunakan pakaian tracksuit atau ponco olahraga. Ia diduga sedang mencapai target berat badan ideal guna mempersiapkan diri untuk pertandingan Muay Thai profesional.

Coe yang masih berusia 20 tahun merupakan atlet Muay Thai profesional yang biasa berlatih di Glasgow sebelum pindah ke Thailand.

Pelatih Coe di Glasgow Thai Boxing Academy, Craig Floan, mengatakan bahwa jasad Coe ditemukan tewas pada Minggu, 26 Maret 2017, waktu setempat akibat heatstroke atau kondisi suhu panas tubuh yang ekstrem. 

"Ia pindah dari Skotlandia ke Thailand untuk mengejar mimpinya menjadi atlet Muay Thai profesional setelah sebelumnya berlatih bersama saya selama tiga setengah tahun", ujar Folan seperti dikutip dari The Guardian, Senin (27/3/2017).

"Rekan-rekan sedang mempersiapkan penggalangan dana untuk membawa jasad Coe kembali ke Skotlandia", tambah Folan.

Coe sempat berlatih di Carnage Muay Thai Gym di Grangemouth, Stirlingshire Timur, Skotlandia, sebelum pindah ke Ubon Ratchathani, Thailand untuk mengejar karir sebagai atlet Muay Thai profesional.

Coe dijadwalkan akan bertanding melawan atlet Muay Thai asal Kamboja di distrik Muang pada Minggu malam waktu setempat. Ia direncanakan akan kembali ke Skotlandia pada musim panas untuk bertanding di Glasgow Thai Boxing Academy.

"Kami turut berduka dan akan memberikan bantuan kepada keluarga almarhum terkait kematiannya di Thailand," tutur juru bicara Kementerian Luar Negeri Thailand.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.