Sukses

Top 3: Tabrakan Bintang Pertanda Datangnya Mesias?

Berbagai fenomena semesta seringkali dikaitkan dengan kiamat, termasuk perkiraan tabrakan 2 bintang pada 2022 nanti.

Liputan6.com, Jakarta - Ramalan-ramalan tentang kiamat kerap menyedot perhatian, termasuk dugaan tabrakan 2 bintang yang menyedot perhatian para pembaca Liputan6.com kanal Global pada Kamis (26/1/2017) pagi.

Para pembaca juga memburu kisah  6 wanita Muslim terkaya sedunia. Memang benar, karena ada yang karena menikah dengan pria kaya, tapi jangan remehkan mereka yang meraih itu karena upaya sendiri.

Berita yang tak kalah menariknya adalah lukisan Presiden Korsel yang hampir telanjang beredar. Tentu saja hal itu memicu kontroversi.

Berikut adalah Top 3 Global selengkapnya: 

 

1. Tabrakan Bintang pada 2022 Pertanda Munculnya Mesias?

KIC 9832227 (NASA)

Para astronom memprediksi sebuah bintang baru akan menerangi langit malam pada 2022. Seorang Rabi Yahudi ultra-Ortodoks, Yosef Berger, mengatakan bahwa fenomena tersebut menjadi pertanda kedatangan Mesias dan menyebut Donald Trump sebagai pertanda kiamat.

Obyek angkasa luar bernama KIC 9832227 itu merupakan bintang ganda yang terletak di konstelasi Cygnus. Pada 15 Maret 2022, astronom memprediksi bahwa kedua bintang itu akan bertabrakan dan kejadiannya dapat disaksikan dengan mata telanjang.

Bertabrakannya bintang ganda KIC 9832227 merupakan fenomena angkasa luar terbaru yang dijadikan alat untuk memprediksi malapetaka.

Selanjutnya...


2. Perempuan Muslim Terkaya di Dunia

Ratu Rania dari Yordania, miliki tubuh langsing di usia tak lagi muda. (Foto: royalista.com)

Saat berbicara tentang orang terkaya di dunia, Bill Gates, Mark Zuckerberg, Warren Buffet, Jeff Bezos, dan David Koch mungkin akan menjadi nama-nama yang sering disebut orang-orang.

Di saat daftar orang terkaya di dunia didominasi oleh laki-laki, ternyata perempuan berikut ini juga memiliki kekayaan dalam jumlah besar. Tak sampai di sana, perempuan ini merupakan seorang muslim.

Meski banyak di antaranya mendapat gelar perempuan muslim terkaya karena menikah dengan pria kaya, namun ada di antara mereka yang meraih kekayaan karena usahanya sendiri.

Selanjutnya...

 

3. Lukisan Presiden Korsel Tanpa Busana Tuai Kontroversi

Seniman Lee Koo-Young menunjukkan lukisan Presiden Korsel, Park Geun-Hye tanpa busana yang dihancurkan di gedung Majelis Nasional, Seoul, Selasa (24/1). Lukisan itu dihancurkan kelompok konservatif dalam ajang ekshibisi lukisan parodi. (STR/YONHAP/AFP)

Kehebohan dengan cepat menyeruak di Negeri Gingseng setelah sebuah lukisan yang menggambarkan Presiden Korsel, Park Geun-hye, tanpa busana dipamerkan di Majelis Nasional.

Pameran tersebut diselenggarakan oleh Pyo Chang-won dari pihak oposisi utama, Partai Demokratis Korea (DPK).

Sekretariat Majelis Nasional memutuskan untuk menghentikan pameran pada 24 Januari 2017, setelah anggota parlemen perempuan memprotesnya.

Selanjutnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini