Sukses

Menakjubkan, NASA Potret Bumi dan Bulan dari Mars

Kali ini NASA memotret Bumi dan satelit alaminya, Bulan, dalam bingkai yang sama.

Liputan6.com, Washington DC - Pesawat antariksa NASA kembali merilis foto menakjubkan tentang Bumi. Kali ini Bumi dan satelit alaminya, Bulan, dipotret dalam bingkai yang sama.

Foto tersebut diambil oleh Mars Reconnaissance Orbiter (MRO) dari Mars dengan menggunakan kamera High Resolution Imaging Science Experiment (HiRISE) pada 20 November 2016. Menurut pejabat NASA, pada saat itu Mars dan Bumi berjarak 205 ribu kilometer.

Dikutip dari Space.com, Minggu (8/1/2017), potret menakjubkan itu sebenarnya merupakan gabungan dari dua foto terpisah.

"Pandangan gabungan itu tetap mempertahankan posisi yang benar dan ukuran dari dua badan (Bumi dan Bulan) yang relatif sama satu sama lain," tulis pejabat NASA dalam deskripsi gambar yang dirilis pada 6 Januari 2017.

"Jarak antara Bumi dan Bulan sekitar 30 kali diameter Bumi. Bumi dan bulan tampak lebih dekat di foto ini karena dalam pengamatan itu diatur saat Bulan hampir tepat berada di belakang Bumi, dari titik pandang Mars, untuk melihat sisi Bumi yang menghadap Bulan."

Potret yang baru dirilis itu cukup tajam untuk mengungkap rincian ukuran benua di Bumi. Menurut pejabat NASA, dalam foto tersebut dapat terlihat benua Australia.

MRO diluncurkan pada 2005 dan mencapai orbit Mars pada 2006. Dalam satu dekade terakhir, misi bernilai US$ 720 juta itu telah mempelajari geologi dan iklim Mars dan mencari tanda adanya aktivitas air di permukaan planet.

Selain itu MRO juga menyediakan hubungan komunikasi vital antara robot yang ada di permukaan Mars, Curiosity, dengan tim pengendalinya yang ada di Bumi. MRO pun membantu peneliti untuk mengevaluasi area potensial untuk mendarat bagi misi robot dan manusia di masa depan.

MRO hingga saat ini menempati orbit melingkar dan berada 250 hingga 316 kilometer di atas permukaan Mars.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini