Sukses

Protes Warga Miskin Berakhir Ricuh

Demonstrasi warga miskin di Afsel yang mendesak pemerintah untuk lebih serius mengatasi kemiskinan berakhir ricuh. Warga yang protes bentrok dengan polisi.

Liputan6.com, Siyathuthuka: Sejumlah warga mendesak pemerintah Afrika Selatan agar lebih serius mengatasi masalah kemiskinan. Protes warga diungkapkan dengan cara membakar ban bekas dan memblokade jalan di sepanjang wilayah Siyathuthuka, Afsel, Selasa (13/10).

Massa kemudian berunjuk rasa di tengah jalan sambil mengusung spanduk berisi kecaman terhadap pemerintah. Tak beberapa lama kemudian, polisi tiba di lokasi unjuk rasa dan menembakkan peluru api dan karet untuk membubarkan massa. Namun, beberapa tembakan salah sasaran dan mencederai dua petugas.

Kericuhan serupa juga dilaporkan terjadi di sejumlah wilayah yang dihuni warga miskin lain. Sedikitnya 60 orang ditangkap dalam serangkaian aksi tersebut.

Kemiskinan merupakan masalah utama di negara ini. Pemerintah kerap mendapat tekanan untuk segera memperbaiki sarana dan prasarana umum, seperti air dan pasokan listrik. Simak selengkapnya di video berita ini.(IAN/YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini