Sukses

Mitos-mitos Menakutkan Gerhana Matahari dari Peradaban Kuno

Banyak peradaban kuno yang percaya, matahari menghilang karena ditelan oleh makhluk berukuran besar.

Liputan6.com, Jakarta - Pada 9 Maret 2016 nanti, gerhana mataharitotal akan terjadi di beberapa wilayah di Indonesia.

Menurut Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaludin, fenomena itu bisa diamati di 12 provinsi di Indonesia, selama mendung tak menggantung di angkasa.

Gerhana matahari terjadi karena posisi bulan terletak di antara bumi dan matahari, sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya mentari.

Fenomena yang tergolong langka tersebut dapat membuat banyak orang kagum, atau sebaliknya, takut bukan kepalang.

Ditilik dari asal katanya, eclipse yang berarti gerhana, berasal dari bahasa Yunani kuno ekleipsis dengan arti 'ditinggalkan'. Arti tersebut memang tak berbeda jauh dengan kejadian aslinya.

Ternyata, masyarakat pada masa lampau mempunyai beberapa mitos tentang fenomena ini. Dikutip dari BT News dan Aol pada Minggu (6/3/2016), berikut adalah mitos-mitos gerhana matahari dalam peradaban kuno.

Dewa Serigala dan Naga

Mitologi bangsa Viking menganggap bahwa gerhana matahari muncul karena ulah dari Sköll, seorang serigala yang memburu Dewa Matahari bernama Sol.

Ketika serigala itu melahap matahari, mereka yang berada di bumi diminta membuat suara sebising mungkin agar hewan itu memuntahkannya.

Masyarakat Tiongkok kuno juga melakukan cara yang hampir sama untuk 'membawa kembali' matahari. Orang-orang pada masa itu menganggap bahwa naga telah 'melahap' Matahari.

Di masa itu, gerhana juga digunakan sebagai cara untuk meramalkan kesehatan dan kesejahteraan bagi Kaisar Tiongkok. Namun para ahli meteorologi yang salah memprediksi tanggal kemunculan gerhana, pada beberapa kasus akan dipenggal.

Di Vietnam kuno, orang-orang percaya bahwa gerhana matahari terjadi karena kodok raksasa makan Matahari. Sementara, cerita rakyat Korea menuturkan bahwa seekor anjing mistis mencuri matahari, mengakibatkan terjadinya gerhana matahari.

Pada peradaban awal Amerika, suku Maya atau Aztec berpendapat bahwa gerhana disebabkan hilangnya matahari.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kepala Iblis

Kepala Iblis

Menurut mitologi Hindu, Rahu si iblis dipenggal kepalanya oleh Dewa Wisnu karena minum nektar yang diperuntukkan bagi dewa-dewa. Kepala si iblis melayang melintasi langit, dan ia menelan matahari.

Seperti halnya yang dilakukan oleh bangsa Viking dan Tiongkok, untuk menakut-nakuti Rahu, umum bagi orang-orang memukuli panci dan peralatan masak. Mereka membuat bunyi nyaring pada saat terjadi gerhana agar si iblis melepaskan matahari dan terang kembali ke bumi.

Kemarahan dan peringatan

Sejarahwan Yunani, Herodotus, menggambarkan gerhana ketika terjadi pertempuran antara Kelompok Medes dan Lydians di Anatolia, pada 585 SM. Menurut catatannya, dua kelompok tersebut menghentikan peperangan saat langit siang tiba-tiba berubah menjadi gelap.

Masyarakat Yunani kuno percaya bahwa gerhana matahari merupakan tanda kemarahan dewa-dewi, dan terjadinya fenomena tersebut merupakan peringatan akan datangnya bencana dan kehancuran.

3 dari 3 halaman

Pesan Damai

Pesan damai

Suku Batammaliba dari Benin dan Togo dari Afrika Barat percaya dengan legenda yang mengatakan, saat terjadi gerhana, matahari dan bulan sedang bertengkar. Mereka percaya, satu-satunya cara untuk menghentikan konflik adalah dengan mengesampingkan perbedaan yang terjadi pada orang-orang bumi.

Fenomena Meresahkan

Tidak ada catatan lengkap mengenai reaksi bangsa Mesir kuno terhadap gerhana. Salah satu teori menyatakan bahwa peristiwa tersebut begitu meresahkan dan juga ada yang menyebutkan bahwa itu dianggap terkait erat dengan hawa jahat.

Para sejarawan mengatakan bahwa catatan bangsa Mesir kuno lenyap pada kebakaran di Alexandria. Diperkirakan kejadian tersebut telah menghancurkan banyak pengetahuan yang ditulis pada 48 SM. 

 

*** Saksikan Live Gerhana Matahari Total, Rabu 9 Maret 2016 di Liputan6.com, SCTV dan Indosiar pukul 06.00-09.00 WIB. Klik di tautan ini.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini