Sukses

Misteri Cahaya Pohon Natal di Bangunan Tak Bertuan, Hantu?

Bangunan itu dulunya adalah sebuah rumah sakit. Akibat Badai Katrina 2005, ditutup dan tak bisa digunakan lagi.

Liputan6.com, New Orleans - Setidaknya 2 orang saksi mata melihat cahaya mirip pohon natal di sebuah bangunan rumah sakit bertingkat yang tak berpenghuni di New Orleans. Rumah Sakit itu kosong dan nyaris rusak akibat hantaman Badai Katrina yang melanda wilayah tersebut pada 2005.

2 orang tersebut memotret cahaya berpendar tersebut dan memposting di Facebook pada 27 Desember lalu. Salah satunya adalah Lisa Walley Staggs yang bekerja di dekat Rumah Sakit Tulane yang mangkrak tak berfungsi setelah badai itu.

Foto yang Lisa posting telah di-share lebih dari 20.000 orang dan banyak yang berkomentar mengenai cahaya tersebut.

Salah satunya datang dari kontak Lisa. Ia berkomentar, "Apakah hantu-hantu sedang mengadakan pesta Natal di sana?" seperti dilansir dari Daily Mail, Rabu (30/12/2015)

Namun pihak keamanan mengatakan, kemungkinan besar yang menyalakan lampu adalah orang-orang yang masuk ke bangunan itu dan membawa papan neon.

Misteri Cahaya Pohon Natal di Bangunan Tak Bertuan, Hantu?  (Daily Mail)

"Kami akan meminta polisi menangkap mereka atas tuduhan masuk secara ilegal," kata Leslie Capo dari Lousiana State University Health Sciences Center yang sebelumnya bermitra dengan rumah sakit itu.

Namun, banyak yang meragukan pernyataannya dan pihak keamanan. Sinar itu berada tingkat 12, dan tak ada listrik di gedung itu.

Mike Arbon, mantan dokter anestesi yang pernah bekerja di rumah sakit itu adalah salah seorang yang meragukanya. Ia adalah orang kedua yang memotret sinar misterius itu.

"Nyaris tak mungkin ada orang lain masuk dan naik tangga 12 lantai. Aku benar-benar kaget saat sadar apa yang terjadi di sana. Apalagi saudaraku dulu meninggal di rumah sakit itu, semakin membuat bulu kudukku merinding," ujarnya.

Sementara itu sekelompok orang mengklaim cahaya itu berasal dari foto mereka di Instagram. Lalu, mereka menuduh 2 orang itu 'mencuri' foto mereka dan mengedit dengan 'menempelkan' di bangunan tersebut. Sayangnya banyak komentar tak mempercayai klaim kelompok itu. Beberapa diantaranya mengatakan pendaran sinarnya jauh berbeda.

Kendati demikian polisi akan menginvestigasi kejadian itu, karena menurut saksi mata yang lain --namun tidak mengambil foto-- cahaya itu menyala hampir 2 jam.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini