Sukses

Uang Koin 'Salah Cetak' Ini Dilelang Rp 136 Juta

Sebuah koin dime Roosevelt salah dicetak, ke paku. Kesalahan inilah yang membuat koin-paku dibanderol dengan harga selangit.

Liputan6.com, New York - Sebuah benda aneh datang ke pelelangan, paku gepeng di bagian tengah, dan ada cap uang koin.

Benda itu dimiliki oleh Heritage Auctions, rumah pelelangan yang bermarkas di New York. Belakangan diketahui bahwa sebentuk gambar 'koin' Roosevelt di paku itu dijual.

Paku yang digunakan bukan paku istimewa, terbuat dari zinc yang biasa digunakan untuk atap rumah. Namun, paku dengan cetakan uang koin itu dihargai fantastis US$10.000 sekitar Rp 136 juta).

Koin-paku Roosevelt dilelang mulai seharga $10.000. (foto: nbcnewyork.com)

Dilaporkan Huffington Post, Kamis (24/12/2015), di antara triliunan koin dalam sejarah, US Mint (pusat pembuatan koin AS) membuat beberapa kesalahan. Ada uang receh penny Lincoln yang dicetak di koin dime, koin Washington quarters yang dicetak lebih dari sekali, tanggal yang salah pada koin, dan lain sebagainya.

Sebagian besar kesalahan segera diketahui, dan jarang sekali yang beredar. Namun, koin-koin 'salah' itu dicari oleh kolektor.

Salah satu koin 'salah' cetak yang paling menjadi perhatian publik tiba di pelelangan Tampa, Florida pada bulan Januari.  Bahkan ada nama untuk uang salah cetak ini, sixpenny nail.

"Sudah jelas ini barang paling tak biasa yang saya temukan di katalog selama karir saya," ungkap Mark Borckardt, seorang numismatist -- orang yang mempelajari atau mengoleksi uang koin atau uang kertas -- mata uang senior di pelelangan Heritage New York.

Heritage Austions. (foto: ha.com)

Ini bukan koin pertama yang pernah dicetak di paku. Menurut Fred Weinberd, seorang ahli penjual koin, beberapa koin penny pada akhir 70-an tercetak di paku.

Koin-paku ini tak tertanggal, sehingga sulit menentukan kapan diciptakan. Weinberd menyatakan, ada kemungkinan koin-paku dibuat sengaja oleh pekerja di Mint.

Walau bukan satu-satunya, Weinbrg menyatakan, kemungkinan hanya ada setengah lusin koin-paku lainnya yang diketahui dan hanya ada dua koin . Ia mengharapkan koin-paku terjual kurang lebih $10.000, namun minat publik bisa saja mengangkat jumlah itu.

Selain menjual koin-paku, rumah lelang Heritage juga menawarkan koin-koin 'salah' lainnya. Seperti penny Lincoln 1943 yang dicetak di koin perunggu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.