Sukses

Pengemis di Arab Saudi Mengaku Dapat Rp 40 Juta Sehari

Pengemis di Arab Saudi mengantongi uang lebih dari 11 ribu Riyal atau sekitar Rp 40 juta.

Liputan6.com, Taif - Dalam sebuah aksi gabungan pemberantasan gelandangan dan pengemis di Arab Saudi, ditemukan peminta-minta yang kaya raya. Harta benda miliknya bahkan bikin aparat geleng-geleng kepala. Heran bukan kepalang.

Dilansir dari Arabnews , Jumat (6/11/2015), Joint Komite Nasional Anti-Pengemis Arab Saudi menahan seorang peminta-minta berusia 70 tahun di Kota Taif.

Tim terkejut saat menemukan uang tunai lebih dari SR 11 ribu atau sekitar Rp 40 juta dari dalam saku pria tua itu.

"Petugas menemukan uang tunai 11.000 Riyal pada pengemis tersebut. Dia mengaku uang itu diperoleh dengan cara mengemis dalam satu hari. Petugas juga menemukan mata uang asing darinya," ungkap Kepala Dinas Sosial Taif Jazaa Al-Otaibi.

Si pengemis ditangkap karena meminta-minta di depan pintu rumah sakit pemerintah di jalan Al-Sitten.

Pria itu sengaja memilih rumah sakit, karena menganggap orang akan cenderung memberikan sedekah ketika menghadapi masalah kesehatan. Baik si pasien maupun keluarganya.

Tindakan mengemis adalah sesuatu yang ilegal di Arab Saudi dan beberapa negara teluk lainnya. Meski demikian, kebanyakan pengemis yang terjaring razia justru berasal dari negara lain.

Mereka biasanya diusir dari Arab Saudi setelah tertangkap dalam razia. (Dsu/Rcy) 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini