Sukses

Ketulusan Pelayan Resto Berbuah Manis

Wanita berusia 24 tahun itu bekerja di sebuah restoran bernama 130 Diner, di Delran, New Jersey, AS.

Liputan6.com, New Jersey - Tindakan yang tulus tentu akan membuahkan hasil yang baik. Seperti yang dilakukan perempuan bernama Liz Woodward.

Wanita berusia 24 tahun itu bekerja di sebuah restoran bernama 130 Diner, di Delran, New Jersey, Amerika Serikat. Saat itu, ia melayani dua petugas pemadam kebakaran bernama Tim Young dan Paul Hullings yang terlihat kelelahan karena baru kembali dari tugasnya.

"Woodward pun memutuskan membayarkan tagihan mereka serta meninggalkan sebuah catatan terima kasih atas pekerjaan mulia yang dilakukan kedua petugas pemadam kebakaran," tulis ABC seperti dilansir Buzz Feed, yang dikutip Minggu (9/8/2015).

Tindakan Woodward itu membuat Young dan Hullings menjadi tersentuh. Mereka pun mengunggah foto ke Facebook dan mengajak orang-orang untuk mendatangi restoran itu.

Aksi tersebut juga membuat Young dan Hullings mengetahui bahwa ayah Woodward bernama Steve telah lumpuh. Woodward juga telah mencari dana lewat kampanye di GoFundMe untuk membeli mobil van supaya dapat melakukan perjalanan bersama keluarga.

Petugas pemadam kebakaran pun turut membantu lewat media sosial untuk menyebarluaskan berita tentang kampanye yang dilakukan Woodward. Berkat bantuan mereka, Woodward berhasil mengumpulkan uang lebih dari US$ 60.000 atau sekitar Rp 800 juta, melebihi perkiraan awal yakni US$ 17.000 atau sekitar Rp 230 juta.

Woodward tidak menyangka atas apa yang dilakukan oleh kedua laki-laki itu. "Pesannya adalah untuk bersikap baik satu sama lain. Gerakan kecil apa pun dapat mengubah hidup seseorang," ujar Woodward. (Frederica Ika/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.