Sukses

Remaja Ini Penendang Bola yang Jitu

Eoghan O'Hagan menendang bola dengan jitu hingga melewati tengah-tengah huruf O di papan nama pasar swalayan Tesco.

Liputan6.com, Lurgan, Irlandia Utara Sebuah video singkat tendangan bola merebak di dunia maya. Dalam video itu, terlihat seorang remaja di Irlandia Utara, Eoghan O'Hagan, yang menendang sebuah bola dengan jitu hingga melewati tengah-tengah huruf O di papan nama sebuah pasar swalayan Tesco di kota Lurgan.

Pada saat itu, Eoghan O'Hagan sedang bersama sepupunya, Diarmuid O'Hagan, dan seorang teman yang bernama Eoin McCluskey. Mereka kemudian memutuskan untuk merekam aksi Eoghan menendang bola melewati tengah-tengah huruf ‘O’ tersebut.

Kepada harian Lurgan Mail, Diarmuid O'Hagan mengemukakan alasannya, “Kami sedang bosan, sehingga rasanya menarik juga kalau mencoba menendang ke sana dan ia benar-benar melakukannya!”

Sebetulnya, tendangan itu merupakan percobaan kedua. Pada percobaan pertama, bolanya memantul kembali dari huruf ‘C’. Baru pada percobaan kedua bola itu melewati tengah-tengah huruf ‘O’.

Para remaja itu kemudian mengirim video mereka ke situs Unilad yang terkenal di Inggris dan langsung mendapatkan 20.000 tanggapan positif.

Para remaja itu tidak tahu apakah ada pegawai Tesco yang mengetahui aksi mereka, namun kata Diarmuid O'Hagan, “Seharusnya para pegawai sudah melihatnya sekarang. Hampir semual orang sudah melihatnya!” Video yang terlampir di sini diunggah ke Facebook oleh Diarmuid O'Hagan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini