Sukses

Tabrak Lari Terekam di Kamera GoPro

Pengendara motor itu yakin bahwa pengendara mobil itu tidak berhak menyerempet skuter tersebut hanya karena merasa dihina.

Liputan6.com, Bergisches Land Seorang pengendara sepeda motor dan penumpangnya di kota kecil di Jerman menjadi saksi kejadian tabrak lari. Dalam rekaman video mereka, seorang pengemudi mobil dengan sengaja menyerempet pengguna skuter. Pada saat itu, saksi pengendara motor memiliki kamera GoPro yang terpasang di helemya.

Ketika pengendara motor akhirnya bertemu dengan pengemudi mobil tersebut, mereka terlibat dalam perdebatan. Pengemudi mobil itu merasa tersinggung karena pengendara skuter dianggap menghina pengendara mobil. Namun demikian, pengendara motor itu yakin bahwa pengendara mobil itu tidak berhak menyerempet skuter tersebut hanya karena merasa dihina.

Dalam keterangan di YouTube, seperti dilansir Senin (22/6/2015) pengunggah itu mengatakan bahwa ia kemudian melaporkan kejadian ini kepada polisi. Pengendara mobil itu akan menghadap pengadilan. Pengendara motor dan penumpangnya akan menjadi saksi.

Kejadian ini berlangsung di Bergisches Land, suatu kawasan Rhine Utara-Westphalia di Jerman. Video ini sendiri diunggah ke YouTube oleh pengguna dengan akun Big Whoop pada awal Juni lalu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.