Sukses

Pemuda Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel

Seorang pemuda Palestina tewas ditembak tentara Israel saat mengusir kelompok remaja Palestina di Khan Younis, Jalur Gaza. Insiden terjadi ketika para remaja itu akan menancapkan bendera di permukiman Yahudi.

Liputan6.com, Jalur Gaza: Seorang pemuda Palestina tewas ditembak tentara Israel di Khan Younis, Jalur Gaza, Selasa (6/9). Insiden terjadi saat sejumlah kelompok remaja Palestina melakukan aksi menancapkan bendera kelompok Hamas dan bendera nasional Palestina di dalam permukiman Yahudi di Neve Dekalim, yang telah kosong.

Saat itu, aksi mereka dihentikan oleh polisi Palestina. Namun, tak lama kemudian sebuah tank Israel mendekat. Sejumlah pemuda Palestina kemudian melempari tank itu dengan batu, sementara yang lainnya melarikan diri ke permukiman itu. Lemparan batu ditanggapi tentara Israel dengan tembakan yang langsung menewaskan satu orang dan melukai tiga lainnya.

Bentrokan ini merupakan yang kali pertama antara tentara Israel dengan warga Palestina, pascaevakuasi 21 permukiman Yahudi di Jalur Gaza dua pekan silam. Menurut pejabat militer Israel, tentara Israel sebelumnya telah memberikan dua tembakan peringatan untuk membubarkan sekitar 40 pemuda Palestina yang akan menerobos pagar permukiman Neve Dekalim.

Sementara seorang saksi mata membenarkan klaim militer Israel. Ia mengatakan para pemuda Palestina berupaya menjebol pagar kawat yang mengelilingi permukiman itu untuk memasang bendera di dalam permukiman.(ZIZ/Uri)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini